News  

Pemdes Popo Kembali Menyalurkan BLT DD

RujukanDesa.com — Pemerintah Desa (Pemdes) Popo Kecamatan Galesong Selatan Kabupaten Takalar kembali menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) Tahap 5 secara langsung di Kantor Desa Popo Sabtu, 19/6/2021. 

Kepala Desa Popo,  Bostan Tata,  S.Sos mengatakan bahwa BLT yang disalurkan kepada 90 masyarakat miskin ini diharapkan dapat dimanfaatkan oleh para penerima baik itu untuk mengembangkan usahanya atau mengembangkan ekonomi keluarganya.

"Jadi pak Bupati selalu menyampaikan agar BLT bisa benar-benar bermanfaat bagi masyarakat miskin, jangan dibelikan baju dan lain-lain. Tapi dimanfaatkan agar bisa berkembang ekonomi keluarganya". terangnya.

Sementara itu dalam arahannya, Camat Galesong Selatan, H. Syahabuddin, S.Sos., M.Kes juga berharap BLT yang disalurkan dapat memperbaiki kondisi ekonomi keluarga dimasa pandemi ini agar nilai dan manfaat dari Dana Desa atau BLT tepat sasaran.